Pria Lebih Suka Wanita Baik dan Tidak Boros


Pria Lebih Suka Wanita Baik dan Tidak Boros

Berapa lama waktu yang Anda persiapkan untuk
nge-date dengan si dia? Wanita selalu ingin tampil cantik di depan pacarnya, apalagi
jika Anda dan dia baru jadian. Pokoknya harus tampil sempurna dari ujung rambut
hingga ujung kaki.

Tapi tahukah Anda, walaupun terkenal sebagai
makhluk cuek, pria mengamati (diam-diam) sikap dan kelakuan Anda. Walaupun
penampilan sempurna, jika sikap Anda buruk, nilai Anda akan minus. Bahkan, sang
pria tidak akan segan meninggalkan Anda. Simak beberapa pengakuan sahabat kami.

***

"Saya senang jika pacar saya tampil
cantik dan rapi, itu jadi nilai tambah. Tapi saya tidak suka dengan perempuan
yang boros. Pernah saya pacaran dengan seseorang yang suka membeli ini dan itu
tanpa pertimbangan. Saya lebih suka perempuan yang hemat, teliti dan tahu apa
yang paling dia butuhkan. Menikahi perempuan boros tidak ada dalam rencana
saya." - Angga, 27 tahun

***

"Buat saya, perempuan cantik dan
fashionable tidak akan ada gunanya jika tidak sopan dan berkelakuan baik.
Pernah saya berpacaran dengan wanita seperti itu, dia cantik dan modis. Tapi
saya mendengar dan melihat sendiri bagaimana dia marah dan mengumpat pada anak
kecil yang tidak sengaja menyenggol roknya dengan es krim. Saya tidak suka
wanita yang demikian, langsung saya putuskan beberapa hari kemudian." -
Guntur, 26 tahun

***

"Jujur sih.. saya mungkin tidak tahu
pacar saya baru potong rambut atau pakai baju baru, tapi saya sangat
memperhatikan tingkah lakunya. Walaupun saya hidup di zaman modern, saya lebih
menghormati wanita yang mau menghormati dirinya sendiri dan orang lain. Wanita
yang kasar dan bicara seenaknya sama sekali tidak membuat saya tertarik."
- Reno, 28 tahun

***

"Hal yang paling membahagiakan adalah
memiliki pasangan hidup yang ramah dan baik. Standar memang, tetapi saya yakin,
setiap pria pasti ingin agar wanita pendamping hidupnya menjadi istri sekaligus
ibu yang baik untuk anak-anaknya. Saya punya keinginan agar anak saya mendapat
didikan yang baik, yang saya percaya bahwa didikan yang baik bisa dilakukan
wanita yang baik." - Yusuf, 27 tahun

Pendapat 4 teman kami ini mungkin tidak sama
dengan pria lain, tetapi semuanya sepertinya sepakat untuk memilih wanita yang
baik, ramah, sopan dan tidak boros. So.. walaupun pria suka menilai fisik dan
wajah cantik di awal jumpa, mereka tetap menilai inner beauty Anda. Setuju
tidak?


Artikel Terkait

No comments:

Post a Comment