"Saya ingin sesuatu yang mengingatkan saya tentang liburan ini, namun saya juga ingin sesuatu yang berbeda," ujar Richard Ashton yang berasal dari Wandsworth, Inggris seperti dikutip The Sun, Senin, (16/1/2012).
Ashton memutuskan untuk menato bagian punggungnya serupa dengan identitas paspor miliknya. Tato itu dibuatnya ketika pria yang bekerja sebagai pelatih kebugaran, itu tengah menghabiskan masa liburannya di Australia pada Maret 2006.
Selain sebagai hiasan, ternyata tato itu juga berfungsi sebagai identitas Ashton untuk mengambil uang di bank. Tanpa ragu Ashton akan membuka T-shirtnya dan menyodorkan bagian belakang punggungnya.
"Petugas bank melihat saya dengan aneh. Mereka mengetik nama dan menuliskan keterangan lainnya setelah membaca tato di punggung saya. Setelah itu saya membayar USD50 atau sekira Rp457.250 (Rp9.145 per USD)," imbuhnya.
Pihak berwenang mengatakan meski dia dapat menarik uang di bank dengan menggunakan tatonya, namun Ashton tidak dapat bepergian ke luar negeri dengan hanya mengandalkan tato paspor di punggungnya itu.
Sumber
http://international.okezone.com/read/2012/01/16/214/557699/paspor-dijadikan-inspirasi-untuk-tato
No comments:
Post a Comment