Planet Mars memang terkenal dengan sebutan planet merah. Tapi, tak seluruh permukaan Mars berwarna merah ketika dicitrakan.
Hasil jepretan Mars Reconaissance Orbiter NASA menunjukkan bahwa ada bagian planet itu yang berwarna biru, seperti Bumi.
Hasil jepretan Mars Reconaissance Orbiter NASA menunjukkan bahwa ada bagian planet itu yang berwarna biru, seperti Bumi.
Hasil jepretan yang dipublikasikan di New Scientist itu ialah bukit pasir di Kawah Rabe, wilayah berdiameter 100 kilometer di dataran tinggi belahan selatan Mars. Gundukan itu benar-benar tampak biru, seperti lautan bumi tampak dari udara.
Bukit pasir itu menutupi sebagian wilayah Kawah Rabe. Bukit pasir terbentuk dari pasir basalt di dasar kawah dan dibentuk oleh angin Mars. Citra lebih dekat menunjukkan pegunungan berstruktur mirip sidik jari, lembah, dan riak-riak.
Pertanyaan yang muncul adalah, mengapa bagian gundukan pasir tampak berwarna lebih gelap dibanding wilayah kawah lain?
Salah satu kemungkinannya adalah pasir di dasar kawah bukan pasir lokal, tetapi pasir dari daerah lain yang terjebak oleh kondisi topografis daerah tersebut. Tidak ada uraian mengapa wilayah tersebut berwarna biru.
Sumber : sains.kompas.com / apakabardunia.com
Artikel Terkait Astronomi
- Astronom Temukan Lubang di Matahari
- Berapa Lama Sebenarnya Umur Matahari?
- Ternyata Bau Ruang Angkasa Seperti Steak Bakar
- Aquarius Stream, Kelompok Bintang Baru di Galaksi Bima Sakti
- Ilmuwan Temukan Rahasia Bukit Pasir Mars
- 10 Hal Aneh Yang Terjadi di Luar Angkasa
- Akankah Betelgeuse Meledak Sebelum Tahun 2012?
- Mengapa Bulan Berwarna Merah Pada Saat Gerhana?
- Tata Surya Aneh Yang Pernah Di Temukan
- Menanti Keindahan Supermoon Tengah Malam Nanti
- Indahnya Ledakan Aurora Dalam Terang Bulan
- Wow, Bulan Dekati Bumi 19 Maret, Pertanda Bencana?
- Video Menakjubkan Padatnya Asteroid di Langit
- Wow, Ternyata Ada Juga Bagian Mars yang Berwarna Biru
- Dua Galaksi Ciptakan Black Hole Raksasa
No comments:
Post a Comment